Keutamaan Bulan Ramadhan

Keutamaan Bulan Ramadhan

Keutamaan bulan Ramadhan bisa menjadi penyemangat muslim dalam menunaikan ibadah puasa, yang senantiasa dapat meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT dan perlu menyadari akan pentingnya ibadah puasa, yang terkandung pada rukun Islam yang ke 4. Maka, kita harus mengetahui apa saja keutamaan dari bulan suci Ramadhan ini.

1. Bulan Pengampunan Dosa dan Penuh Pahala

  Keutamaan yang pertama yaitu Pengampunan Dosa, yang mana segala dosa dosa yang telah kita perbuat akan diampuni dan juga merupakan sebuah kesempatan diri kita untuk bertaubat kepada Nya. Dan juga, apabila kita rajin dalam beribadah sholat tarawih sepanjang malam maka segala dosa dosa yang telah berlalu akan diampuni juga oleh Allah SWT. sabda Rasulullah SAW dalam sebuah hadits:

“Barangsiapa yang berpuasa Ramadan karena penuh keimanan dan mengharap pahala dari Allah SWT, maka diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” (HR. Bukhari dan Muslim)

  Dan Keutamaan selanjutnya ialah pahala datang berlipat ganda. Apapun amalan amalan baik yang telah kita lakukan selama bulan Ramadhan, Allah SWT akan mendatangkan pahala yang berlipat ganda untuk kita semua yang menjalani amalan kebaikan tersebut. sebagaimana didalam hadits:

“Apabila telah tiba bulan Ramadan, maka perbanyaklah berinfaq, karena infaq di bulan Ramadan dilipatgandakan bagaikan infaq di jalan Allah SWT, dan tasbih di bulan Ramadan lebih utama daripada tasbih di bulan yang lain.”

2. Bagian Dari Rukun Islam dan Bulan Terkabulnya Do’a

Ibadah puasa telah menjadi syariat Islam yang terjadi pada bulan suci Ramadhan. Dan sebagai Rukun Islam yang ke empat yang wajib kita ketahui. Dalam QS Al Baqarah ayat 185 dijelaskan:

“Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang didalamnya diturunkan al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan petunjuk tersebut dan pembeda (antara yang benar dan yang bathil). Karena itu, barang siapa di antara mereka yang menyaksikan (berada) di bulan itu, maka berpuasalah.”

  Keutamaan selanjutnya ialah Bulan Terkabulnya Do’a. Do’a yang selalu dipanjatkan pada bulan Ramadhan akan lebih mustajabah, sehingga sampai akan tujuan yang kita harapkan. Sabda Rasulullah SAW dalam sebuah hadits:

“Sesungguhnya Allah membebaskan beberapa orang dari api neraka pada setiap hari di bulan Ramadan, dan setiap muslim apabila dia memanjatkan doa maka pasti dikabulkan.” (HR. al-Bazaar)

3. Malam Lailatul Qadar dan Puasa 1 Bulan Pahalanya Senilai Puasa 10 Bulan

  Malam Lailatul Qadar tiba pada malam penuh kemuliaan dan keberkahan, yang terjadi pada malam malam terakhir dan ganjil di bulan Ramadhan. Yang bisa dikatakan malam yang lebih baik dari seribu bulan, dan pada malam inilah yaitu 10 hari terakhir dibulan Ramadhan adalah diturunkannya Al-Qur’anul Karim

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهرٍۗ

Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al_Qur’an) pada malam Qadar. Dan tahukah kamu, apa malam kemuliaan itu?. Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. (Q.s Al-Qadr ayat 1-3)

  Dan Keutamaan selanjutnya ialah puasa 1 bulan pahala seperti puasa 10 bulan.Dan itu menandakan bahwasanya yang dapat bersungguh sungguh dalam menjalani ibadah tersebut. Allah SWT akan memberikan pahala yang lebih, bagi hambanya yang taat dalam menunaikannya. dalam sebuah hadits dijelaskan:

“Siapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan, maka satu bulan sama seperti sepuluh bulan. Dan siapa yang berpuasa setelah itu, berpuasa selama enam hari sesudah Id (Syawal), hal itu sama nilainya dengan puasa sempurna satu tahun.” (HR. Ahmad)

4. Dibukanya Pintu Surga dan Ditutupnya Pintu Neraka serta Setan setan Dibelenggu

  Maka pada bulan Ramadhan inilah pintu surga akan terbuka sementara itu pintu neraka akan tertutup dan terkunci dan setan setan didalamnya terikat. dan sehingga umat Islam dapat menjalankan ibadah puasa nya dengan lancar, setan pun tidak dapat menyesatkannya.

Nabi SAW bersabda:

  “Umatku diberikan lima perkara di bulan Ramadhan yang belum pernah diberikan kepada umat sebelumnya: mulut orang yang puasa lebih wangi di sisi Allah SWT dari pada minyak kesturi, malaikat memintakan ampunan untuk mereka hingga berbuka, setiap hari Allah SWT menghiasi surga-Nya dan berfirman: sudah dekat hamba-hamba-Ku yang shaleh meninggalkan beban dan berpulang kepada-Ku, setan-setan dibelenggu maka mereka tidak bisa mencapai apa yang bisa mereka capai di bulan yang lain, dan Allah SWT mengampuni mereka di akhir malam. Ada yang bertanya: ya Rasulullah, apakah itu di saat lailatul qadar? Beliau menjawab: tidak, akan tetapi orang yang beramal hanya disempurnakan pahalanya apabila menyelesaikan amalnya”. (HR.Ahmad)

Itulah Keutamaan bulan Ramadhan yang bisa menjadi penyemangat untuk kita semua…

Lihar Artikel Kami Lainya disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.